Rental Sepeda di Makassar



Langsung aja, aku sarankan tempat penyewaan sepeda terbaik di Makassar ada di studentplazamks. Sepeda yang disewakan pun bervariasi, mulai dari sepeda gunung, sepeda lipat, dari berbagai macam merk, dan dijamin punya kualitas yang bagus. Studentplazamks pun dapat menyediakan sepeda dalam jumlah banyak sehingga cocok untuk employee gathering, reunion, acara komunitas dan lain sebagainya. Bahkan, studentplaza punya jasa pengantaran loh! Jadi, dimanapun kamu tinggal dan menetap, asal masih area Gowa, Maros, dan Makassar, crew studentplazamks siap untuk mengantarkannya untukmu.

Makassar punya beberapa tempat andalan untuk kamu menikmatinya dengan sepeda. Dalam blog ini, sekalian admin akan bercerita banyak. Berikut tiga tempat yang paling recommended untuk sepedaan di kota Makassar.

1. CPI (Centre Point of Indonesia). Ini adalah kawasan ekslusif yang baru dikembangkan di kota Makassar, dan untuk sementara tempat ini yang menduduki peringkat Wahid ter-hits sekota Makassar. Memiliki anjungan baru, yang disebut lego-lego, dan dekat dengan masjid 1000 kubah, lahan reklamasi yang dikembangkan ciputra grup ini selalu rame di waktu sore, apalagi saat weekend tiba.

2. CFD (Car Free Day). Ada dua tempat pelaksanaan CFD di Makassar. Yakni di jalan penghibur yakni jalanan yang terletak tepat di Jl. Anjungan pantai losari hingga masuk ke wilayah CFD, dan juga di Jl. Boulevard. Area ini memang di-design agar supaya warga kota Makassar dapat beraktifitas tanpa menggunakan kendaraan bermotor. Dengan ditutupnya akses jalan untuk kendaraan bermotor, maka bersepedaan di tempat ini adalah tempat yang tepat menghabiskan waktu berolahraga bersama teman-teman dan keluarga.

3. Universitas Hasanuddin. Mimin menyarankan tempat ini, karena jalan utama Universitas Hasanuddin sangat asri karena ditumbuhi pohon-pohon yang besar, sehingga saat bersepeda disini akan memberikan nuansa yang sejuk. Jalan Unhas dibuka untuk umum, sehingga sekalipun Anda bukan mahasiswa, jangan canggung masuk ke tempat ini. Selain itu, terdapat banyak café di sekitar jalanan Unhas, jadi sangat pas ketika sudah capek sepedaan berkeliling jalanan kampus, yang panjang nya mencapai 6 km.

Sekian tulisan dari kami. Bersepeda itu sehat dan juga menyenangkan. Jika butuh sepeda, ga usah beli, sehingga hanya memakan space di rumah Anda. Karena penyewaan sepeda sudah tersedia di Makassar. Berikut Mimin melampirkan catalogue penyewaan sepedanya, sehingga jika tertarik, dapat menghubungi admin IG yang tertera pada bio Instagram studentplazamks.

Baca Article Lain
Rental gopro untuk keperluan menyelam bawah air.

Comments

Popular posts from this blog

IELTS Writing Task 1 - Process

IELTS Academic Writing Task 1 - Map

IELTS Writing task 2